Cari dengan kata kunci

914_thumb_Halaman_depan_Museum_Wayang_2.jpg

Mengenal Seni Wayang, di Museum Wayang Jakarta

Museum ini memang menyimpan berbagai koleksi yang berhubungan dengan pembuatan dan pertunjukan wayang.

Pariwisata

Bila Anda penggemar wayang, mungkin museum wayang bisa menjadi tempat yang pas untuk Anda melihat koleksi-koleksi wayang dari berbagai daerah di Indonesia. Museum ini memang menyimpan berbagai koleksi yang berhubungan dengan pembuatan dan pertunjukan wayang.

Beragam koleksi wayang ada dimuseum yang letaknya di Jalan Pintu Besar Utara No. 27 Jakarta Barat ini. Wayang-wayang yang selama ini sudah dikenal dimasyarakat seperti wayang kulit, golek, potehi, beber, wayang kardus, wayang rumput, wayang kaca dan juga patung wayang menjadi koleksi museum ini.

Tidak hanya koleksi wayang dari dalam negeri, di museum ini juga ditampilkan wayang-wayang dari beberapa negara asing seperti Suriname, China dan juga Thailand. Seluruh koleksi wayang di museum ini jumlahnya mencapai 6000 buah. Sementara itu, koleksi wayang tertua di museum ini adalah wayang intan yang dibuat pada tahun 1870 oleh Ki Guna Kerti Wanda.

Disamping memamerkan koleksi wayang, topeng, patung dan alat-alat musik tradisional, museum wayang memiliki serangkaian event pendukung. Diantara event pendukung tersebut antara lain pagelaran wayang yang rutin diadakan empat kali dalam sebulan. Tujuannya adalah menarik minat pengunjung untuk mengenal seni wayang lebih jauh. Disamping itu terdapat perhelatan Festival Wayang Indonesia yang rutin diadakan setiap tahun sejak 2006.

baca : sejarah wayang kulit

Museum Wayang diresmikan oleh Gubernur Jakarta, Ali Sadikin pada tanggal 13 Agustus 1975. Area museum sendiri sempat mengalami perpindahan, dari sebelumnya terletak di sisi Timur Museum Sejarah Jakarta (Museum Fatahillah) ke sisi Barat. Kini, meski menempati gedung tua yang usianya sudah ratusan tahun, tampilan interior museum mengalami banyak pembaharuan untuk menghilangkan kesan suram dan lebih menarik minat pengunjung.

Informasi Selengkapnya
  • Indonesia Kaya

  • Indonesia Kaya

This will close in 10 seconds