Cari dengan kata kunci

Tentang

Serial Musikal Adaptasi Siti Nurbaya merupakan sebuah gagasan untuk membawa musikal dengan cerita lama Indonesia ke dalam dunia maya. Digagas oleh Indonesia Kaya bekerjasama dengan Garin Nugroho, serial musikal yang ini diadaptasi dari sastra Siti Nurbaya karya Marah Roesli di tahun 1922 dengan penyesuaian artistik yang menarik di zaman modern ini.

Selain mendekatkan kembali cerita dalam sastra Indonesia lama ke generasi muda, proses konsepsi hingga realisasi serial musikal ini juga merupakan suatu program untuk mencari, memupuk dan menginspirasi bakat-bakat generasi muda dalam bidang seni pertunjukan, mulai dari belakang panggung hingga seniman di atas panggung.

Serial Musikal Adaptasi Siti Nurbaya ini memiliki program-program pencarian dan pengasahan bakat, dimulai dari program Mencari Penulis yang merupakan program pemilihan dan pelatihan bagi penulis muda Indonesia, yang juga mejadi bagian dari tim penulis naskah serial musikal ini.

Program Mencari Siti menyaring para seniman muda berbakat Indonesia yang memiliki kemampuan vokal, tari dan akting sesuai kebutuhan musikal. Para peserta Mencari Siti telah mengikuti serangkaian program audisi dan pelatihan, dan berkesempatan untuk menjadi bagian dari drama musikal.

Kegiatan

  • Mencari Penulis

    Aktifitas Mencari Penulis diselenggarakan untuk mencari penulis-penulis naskah dan narasi berbakat yang akan tergabung di dalam tim penulis serial musikal Siti Nurbaya. 514 peserta mengirimkan karya tulisnya, dan 70 penulis terpilih telah mengikuti kelas menulis bersama Garin Nugroho dan Nia Dinata.

    Dari 70 penulis, terpilih 3 orang yang akhirnya bergabung ke dalam tim penulis, yaitu:

    • Latifah Maurinta, Bandung.
    • Veronica Gabriella, Tangerang.
    • Ilya Aktob A M, Semarang.
  • Mencari Siti

    Mencari Siti diadakan sebagai ajang audisi untuk mencari seluruh pemain dalam serial musikal Siti Nurbaya. Dari 800 orang yang telah mendaftar, terpilih 100 orang yang mendapatkan pelatihan daring dari EKI Dance Company dan seniman Hartati, dan kemudian diseleksi kembali sebagai pemeran-pemeran dalam serial musikal ini.

    Berikut adalah 28 talenta terpilih:

    1 Adityo Dipoyogo 15 Jessica Januar
    2 Aldafi Adnan 16 Kartika Widya H.
    3 Angga Baruna 17 Ken Nala Amrytha
    4 Arawinda Kirana 18 Ken Samsara Ajisiwi
    5 Beyon Destiano 19 Lukas Prayogi
    6 Bima Zeno Pooroe 20 Mentari Varianda (Padang)
    7 Bukie B. Mansyur 21 M. Novalias Bari
    8 Chandra J. Mukti (Bandung) 22 Ni Made Ayu R. Gurnitha
    9 Claudya C. Hutasoit 23 Odorikus Kaloka
    10 Denny Maiyosta (Padang) 24 Putri Indam Kamila
    11 Dorothy A. Pehtrus 25 Putri Varianda (Padang)
    12 Elhaq Latief 26 Roland Rogers
    13 Galabby Thahira 27 Sandhidea Cahyo N. (Malang)
    14 Gerardo C. J. Tanor 28 Wahyu Kurnia (Mataram)
  • Latihan dan proses shooting serial musikal Siti Nurbaya

    Latihan dan proses shooting Serial Musikal Adaptasi Siti Nurbaya dapat ditonton di Youtube Indonesia Kaya

     

Para Pemeran

Serial Musikal Adaptasi Siti Nurbaya merupakan sebuah gagasan untuk membawa musikal dengan cerita lama Indonesia ke dalam dunia maya. Digagas oleh Indonesia Kaya bekerjasama dengan Garin Nugroho, serial musikal yang ini diadaptasi dari sastra Siti Nurbaya karya Marah Roesli di tahun 1922 dengan penyesuaian artistik yang menarik di zaman modern ini.

Arawinda

Arawinda

SITI NURBAYA

Arawinda Kirana berperan sebagai Siti Nurbaya, seorang gadis Minang yang dibesarkan di Jakarta. Nurbaya tak hanya cantik, tetapi juga cerdik dan berpikiran maju. Hobinya membaca buku membuatnya bercita-cita menjadi seorang jurnalis.
Baca Lebih Lanjut
Bukie B. Mansyur

Bukie B. Mansyur

SAMSUL BAHRI

Bukie Mansyur memerankan Samsul Bahri, kekasih hati Nurbaya yang terpisah karena takdir. Pemuda pemberani dan berwawasan luas ini bercita-cita untuk mejadi seorang pengacara agar ia dapat membantu sesama
Baca Lebih Lanjut
Bima Zeno Pooroe

Bima Zeno Pooroe

TUAN MERINGGIH

Bima Zeno Pooroe memerankan Tuan Meringgih, seorang perantau dari Padang yang meraup sukses di Jakarta. Tuan Meringgih belajar dari pengalaman hidupnya, bahwa untuk mencapai seluruh keinginannya, ia harus berani menghalalkan segala cara. Hal itulah yang ia lakukan untuk mendapatkan ambisinya sekarang, yaitu harta, tahta, dan Nurbaya.
Baca Lebih Lanjut
Jessica Januar

Jessica Januar

SITI ALIMAH

Jessica Januar berperan sebagai Siti Alimah, kakak sepupu Nurbaya yang juga merupakan tempat Nurbaya berkeluh kesah, dan selalu ada untuk mendukung Nurbaya. Pesta pernikahan Alimah adalah tempat dimana hidup Nurbaya akan berubah.
Baca Lebih Lanjut
Riafinola

Riafinola

ETEK RAHMA

Riafinola hadir sebagai bintang tamu dalam Serial Musikal Nurbaya, memerankan Etek Rahma, tante dari Nurbaya. Etek Rahma yang merupakan adik dari ayah Nurbaya mempunyai pribadi yang sangat peduli dengan keluarga, sehingga selalu ingin mengatur sanak saudara, salah satunya Nurbaya, yang mendapati Etek Rahma seringkali ingin ikut campur dalam kehidupannya.
Baca Lebih Lanjut
Gabriel Harvianto & Rusmedie Agus

Gabriel Harvianto & Rusmedie Agus

SAIFUL & BAGINDA SULAIMAN

Gabriel Harvianto yang merupakan pelatih vokal dan Rusmedie Agus yang merupakan pelatih akting dalam Serial Musikal Nurbaya ini juga ikut bermain sebagai Saiful, suami dari Siti Alimah, dan Baginda Sulaiman, yang merupakan ayah dari Nurbaya, juga pemilik Surat Kabar Cakrawala.
Baca Lebih Lanjut
Galabby

Galabby

ISABELLA

Galabby berperan sebagai Isabella, perempuan cantik yang juga merupakan penyanyi kondang. Ia sering bernyanyi di panggung Taman Edan, dan juga merupakan pemenang Kontes Ratu Edan pertama. Isabella memiliki kehidupan lainnya, selain menjadi penyanyi di Taman Edan.
Baca Lebih Lanjut
Elhaq Latief & Gerardo Tanor

Elhaq Latief & Gerardo Tanor

BAKTIAR & ARIFIN

Elhaq Latief & Gerardo Tanor berperan sebagai Baktiar dan Arifin. Kedua lelaki ini merupakan teman baik dari Nurbaya dan Samsul Bahri. Mereka adalah sosok sahabat selalu ada dan siap menemani Nurbaya dan Samsul, baik dalam suka maupun duka.
Baca Lebih Lanjut
Beyon Destiano & Lukas O.Prayogi

Beyon Destiano & Lukas O.Prayogi

LAKESWARA & ANTON

Beyon Destiano & Lukas O.Prayogi berperan sebagai Lakeswara dan Anton. Lakeswara adalah seorang penyanyi dan pembawa acara kondang di Ibukota yang sering sekali terlihat di atas panggung Taman Edan. Anton merupakan anak didik dan tangan kanan Tuan Meringgih yang rela mengotori tangannya dengan kejahatan untuk keuntungan majikannya.
Baca Lebih Lanjut
Angga Baruna, Putri I.Kamila & Sandhidea Cahyo N

Angga Baruna, Putri I.Kamila & Sandhidea Cahyo N

AJUDAN EEP, AJUDAN IIS & AJUDAN SONY

Angga Baruna, Putri I.Kamila & Sandhidea Cahyo N berperan sebagai para ajudan Tuan Meringgih yang bernama Eep, Iis dan Sony. Dengan gaya kocaknya, mereka selalu ada di sekitar Taman Edan dan selalu siap siaga untuk menjaga tempat tersebut.
Baca Lebih Lanjut
Putri Varianda, Rolands Rogers Istia, Claudya Christina Hutasoit, Novalias Bari & Mentari Varianda

Putri Varianda, Rolands Rogers Istia, Claudya Christina Hutasoit, Novalias Bari & Mentari Varianda

ENSEMBLE

Putri Varianda, Rolands Rogers Istia, Claudya Christina Hutasoit, Novalias Bari & Mentari Varianda merupakan bagian dari kelompok ensemble yang membuat Serial Musikal Nurbaya semakin sempurna. Serial musikal ini menyuguhkan keindahan dalam nyanyian dan gerak tari dari seluruh pemainnya.
Baca Lebih Lanjut
Ni Made Ayu Raharsini Gurnitha, Odorikus Kaloka, Wahyu Kurnia, Aldafi Adnan & Ara Ajisiw

Ni Made Ayu Raharsini Gurnitha, Odorikus Kaloka, Wahyu Kurnia, Aldafi Adnan & Ara Ajisiw

ENSEMBLE

Ni Made Ayu Raharsini Gurnitha, Odorikus Kaloka, Wahyu Kurnia, Aldafi Adnan & Ara Ajisiwi juga merupakan bagian dari kelompok ensemble yang membuat Serial Musikal Nurbaya semakin sempurna. Tugas para pemeran dalam kelompok ini tak hanya bernyanyi dan menari, tetapi juga dituntut untuk memerankan berbagai macam peran yang menghidupkan suasana dalam serial musikal ini.
Baca Lebih Lanjut
Nala Amrytha, Dorothy Averina Pehtrus, Denny Maiyosta, Chandra Jumara Mukti & Kartika Widya Handayani

Nala Amrytha, Dorothy Averina Pehtrus, Denny Maiyosta, Chandra Jumara Mukti & Kartika Widya Handayani

ENSEMBLE

Nala Amrytha, Dorothy Averina Pehtrus, Denny Maiyosta, Chandra Jumara Mukti & Kartika Widya Handayani juga merupakan bagian dari kelompok ensemble yang membuat Serial Musikal Nurbaya semakin sempurna. Membawa cerita dengan ruang dan seniman yang terbatas merupakan salah satu tugas ensemble yang berat. Setiap pemeran telah berlatih untuk selalu menampilkan suasana yang pas dengan alur cerita.
Baca Lebih Lanjut

Galeri Pertunjukan

Serial Musikal NURBAYA

Kontak

Galeri Indonesia Kaya Grand Indonesia – West Mall Lt. 8 Jl.M.H. Thamrin No. 1 Jakarta Pusat, DKI Jakarta

(021) 23580679

Jam Operasional 10.00 - 21.30 WIB

This will close in 10 seconds